Mayoritas umat Muslim lebih hafal sistem penanggalan
Masehi, seperti yang kita kenal sekarang, ketimbang tahu penanggalan Islam yang
dikenal dengan Hijriyah. Ada baiknya kita cuci otak sebentar ya, supaya kita
gak dibilang moderen tapi penanggalan buat kebanggaan dirinya aja gak hafal.
Penentuan dimulainya sebuah hari / tanggal pada Kalender
Hijriyah berbeda dengan pada kalender Masehi. Pada sistem kalender Masehi,
sebuah hari / tanggal dimulai pada pukul 00.00 waktu setempat. Namun pada
sistem Kalender Hijriah, sebuah hari / tanggal dimulai ketika terbenamnya
Matahari di tempat tersebut.
Bisa jadi, masih ada parameter lain secara keilmuan
tetapi cukup mengenal bedanya aja sudah cukup. Lantas, urutannya seperti apa
sih dan berapa jumlah harinya ? Yuuuk kita simak catatan dibawah ini.
Muharam (30 hari)
Safar (29)
Rabiul Awal (30)
Rabiul Akhir (29)
Jumadil Awal (30)
Jumadil Akhir (29)
Rajab (30)
Sya’ban (29)
Ramadhan (30)
Syawal (29)
Dzulkaedah (30)
Dzulhijjah (29/30)
Jumlah total hari : 354 / 355 tergantung jumlah hari di
bulan Dzulhijjah.
Dalam kesempatan menyambut tahun baru kali ini, kami
menyampaikan :
Semoga اَللّهُ SWT melimpahkan kepada kita,
☑ Sisa usia yang Barokah
☑ Kesehatan Lahir & Bathin
☑ Rezeki yang Melimpah & Barokah
☑ Kesuksesan dalam segala hal
☑ Kebahagiaan dunia-akhirat
☑ Keluarga Sakinah Mawadah Warohmah
☑ Rahmat, Hidayah & KaruniaNya
☑ Dijauhkan dari segala keburukan &
didekatkan pada kebaikan
☑ Selalu didalam Lindungan Allah SWT.
Aamiin YRA..
Wassalam,. RAM
Tidak ada komentar:
Posting Komentar