Rabu, 15 Juli 2020

15.07.20 : Webinar Logistik Nasional



Hari2 selama pandemi Coronavirus berlangsung, kehidupan seolah diisi ketakutan untuk bertemu orang secara langsung sehingga rapat ato keperluan membahas sebuah agenda dilakukan via video conference. Ada yang salah ?

Setidaknya itu yang dijalankan mayoritas individu ato perusahaan yang sudah memiliki tingkat kepedulian yang tinggi untuk menerapkan Protokol Kesehatan secara bijak. Jika tidak menerapkan bagaimana ? Risiko ditanggung sendiri, apapun itu. Pasalnya gak segampang itu, jika sudah terkena, minimal keluarga ato rekan sekerja akan tersangkut juga.

Untuk saat ini hingga pandemi Covid-19 mereda, ada baiknya mengisi waktu dengan webinar ato cukup berkomunikasi secara intens agar pekerjaan bisa berjalan sebagaimana mestinya. Bahkan sering didengungkan bahwa dengan wabah ini, dunia diuntungkan karena digitalisasi seperti digenjot habis2an.

Kembali ke masalah webinar. Kebetulan hari ini ada sponsor ASDP yang menginisiasi seminar Logistik Nasional, pasti dikaitkan dengan peran ASDP he 3x. Sah2 aja apalagi jadi sponsor. Materinya Alhamdulillah cukup bagus dan mempromosikan apa + siapa ASDP kepada para netizen.

Sebuah langkah yang dianggap dimasa kini mulai terbiasa karena undangan webinar - secara gratis pula - banyak diadakan sehingga dengan mudah kita bisa memilih. Nara sumber ? Ya sedikit berkurang income-nya. Harap maklum. Covid-19 bozz.

Sebagian materi presentasi berhasil diabadikan dan hanya yang dianggap perlu saja. Jika kepengen yang lengkap isinya, mending hubungi panitia penyelenggara. Beres khan.

BeKaSi, 15.07.20

Tidak ada komentar:

Posting Komentar