Jumat, 08 Juni 2018

08.06.18 : One Final Day + Farewell


Akhirnya, hari terakhir menjelang dan pertanda momen2 Indah di Negeri Sakura bakal usai juga. Maklum selama ini bila selesai acara utama, langsung ngacir menelusuri kota Tokyo.

Kesempatan kayak gini bisa jadi cuma skali seumur hidup makanya kudu pinter2 ngatur waktu. Waktu belajar dan waktu main kudu seimbang he he he..... Jangan sampe nyesel di kemudian hari.

Di hari terakhir, setiap grup diharuskan mempresentasikan topik yang terkait isu green logistics seperti efisiensi penggunaan BBM, shifting moda ke arah yang lebih baik dalam arti low-carbon emission. Untungnya peserta Indonesia jadi satu kelompok dan lebih mudah untuk memahaminya.

Ada 4 (empat) grup lainnya dan mereka merupakan grup campur-sari alias terdiri lebih dari 1 negara. Kesulitannya ada sendiri karena jika gak kompromistis bisa ada 2 tema yang dipresentasikan dan itu kejadian.

Apapun itu, semoga pelatihan LMTP bisa bermanfaat saat kembali ke negara masing2 dan para peserta LMTP diharapkan bisa lebih berperan aktif untuk mengedukasi perihal pentingnya Green Logistics demi kelangsungan generasi mendatang.

Setelah selesai presentasi, para peserta digiring ke party room untuk menerima sertifikat kepesertaan skaligus melaksanakan acara perpisahan. Sederhana tapi berkesan seperti juga momen2 di seputar kehidupan kita.

Walau hanya 2 (dua)  minggu saja, chemistry yang terjadi begitu cepat dan begitu maujud seolah berat untuk melepaskannya kembali. Ibarat lagu, terlalu manis untuk dilupakan... (halo Slankers-mania, mana suaramu ???)

Berikut ini dokumentasinya.



ToKYo,  08.06.18.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar